Breaking News
- Kawasan Stadion Arun Menjadi Tempat Favorit Masyarakat Untuk Jogging
- Mahasiswi Teknik Sipil Unimal Capai Puncak Gunung Kerinci di Ketinggian 3.805 MDPL, Terima Pengharga
- Rapat HIMAKO Unimal Sukses Digelar, Jadi Ajang Konsolidasi dan Silaturahmi Anggota
- Kupi Khop : Cara unik minum kopi khas Jameuen Kupi Lhokseumawe
- Jameuen Kupie Hadirkan Suasana Asri Bernuansa Klasik di Bireuen
- Prestasi Rizki di Dunia Komputer
- Mie Caluk, Kuliner Tradisional yang tetap digemari Warga Lhokseumawe
- Menikmati Keindahan Senja di Pantai Ujong Blang
- Hasil Autopsi Ulang Juliana Marins Wisatawan Asal Brazil yang tewas Terjatuh di Gunung Rinjani
- Warung Bakso Favorit di Tengah Kota Sangat Ramai Pengunjung
Booth Fotobooth Meriahkan Kegiatan UKM Seni
penulis: mutiara amanda | editor: m.bintang aidil

Lhokseumawe,8 Juli 2025 - Unit Kegiatan Mahasiswa Seni Budaya (UKM SB) kembali menghadirkan nuansa kreatif dan ekspresif melalui booth fotobooth.
Kegiatan ini merupakan bagian dari pameran seni dan ekspresi visual yang bertujuan memberi ruang bagi mahasiswa untuk menyalurkan kreativitas sekaligus membangun interaksi sosial yang hangat.
Kegiatan UKM SB ini bertema “rasa satwa”.
Booth yang terletak di bawah tenda hijau tersebut menarik perhatian dengan elemen dekorasi yang unik dan artistik.
Salah satu daya tarik utama adalah cermin besar yang dihias penuh warna, lengkap dengan ilustrasi lucu, ornamen bunga.
Di bagian atas cermin tertulis jelas “UKM SB Meurah Silue”, menunjukkan identitas penyelenggara.
Antusiasme mahasiswa terlihat jelas ketika mereka berkumpul untuk berfoto bersama.
Beberapa pengunjung tampak bergaya ekspresif dan ceria di depan cermin, menciptakan suasana meriah dan penuh tawa.
Fotobooth ini bukan hanya menjadi tempat untuk mengabadikan momen, tapi juga menjadi media ekspresi diri yang selaras dengan tema seni dan satwa yang diusung.
“Seru banget! Dekornya lucu, bisa foto ramean. Kayak healing singkat gitu,” Ujar Nabila.
Acara ini sukses bikin banyak mahasiswa mampir, foto-foto, dan pastinya ikut ngerasain vibes seni yang santai tapi bermakna. Salut buat UKM SB yang selalu punya ide kreatif buat meramaikan kampus!

Write a Facebook Comment
Tuliskan Komentar anda dari account Facebook
View all comments